Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid An-Nahdlah Universitas Nahdlatul Ulama Kalbar Dimulai

  • Bagikan
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid An-Nahdlah Universitas Nahdlatul Ulama Kalbar. Foto: Istimewa

KUBU RAYA, Netnews.id Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat, Dr. Syarif Kamaruzaman, M.Si yang mewakili Gubernur Kalbar melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid An-Nahdlah Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Barat di Jalan Parit Derabak, Desa Patir Baru Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya pada Minggu 5 Februari 2023.

Rektor UNU Kalbar, Dr. Rachmat Sahputra, M.Si, mengatakan bahwa, Masjid merupakan tempat suci bagi umat Islam, tempat beribadah dan bersujud untuk memanjatkan doa kepada Allah Subhanahu Wata’ala.

“Jumlah masjid yang bertambah dapat memperbanyak amal ibadah dan sangat bermanfaat bagi banyak umat sehingga Insyaallah dimudahkan menuju Surga, dan saya mohon doa restu dan dukungan dari semua pihak,” kata Rektor UNU Kalbar.

Sementara Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo, S.E., M.Sos juga mengatakan bahwa, kegiatan pembangunan masjid menjadi salah satu atensi pemerintah daerah, sebab salah satu tujuan dibangunnya masjid adalah untuk mensyiarkan agama Islam.

BACA JUGA: Kebakaran Hebat di Lahan Parkir PT. Borneo Family Transport, Diduga Pembakaran Sampah Pemicunya

“Adanya masjid tersebut juga diharapkan dapat menjadi sarana mendidik anak-anak untuk belajar mengaji serta dapat digunakan untuk pengajian serta kegiatan keagamaan lainnya. Dalam membangun tempat ibadah juga harus membangkitkan semangat gotong royong. Akan tetapi yang menjadi tantangan dibangunnya sebuah masjid adalah bagaimana kita memiliki komitmen agar tempat beribadah ini nantinya dapat menjadi makmur serta bagaimana agar masjid ini selalu dipenuhi jemaah dan diisi dengan berbagai aktivitas keagamaan,” terang Sujiwo.

  • Bagikan