Polres Kubu Raya Bersama Sejumlah Ormas dan Elemen Kemahasiswaan Serta Wartawan Berbagi Paket Takjil

  • Bagikan
Pembagian Paket Takjil Oleh Polres Kuburaya Bersama Ormas, Elemen Kemahasiswaan dan Wartawan. Foto: Istimewa

KUBU RAYA, Netnews.id Polres Kubu Raya bersama Bhayangkari Cabang Kubu Raya dengan sejumlah elemen organisasi mahasiswa serta organisasi kemasyarakatan melaksanakan aksi sosial berbagi takjil di bulan Suci Ramadhan da Rabu, 29 Maret 2023 di Jalan Arteri Supadio, tepatnya di depan Qubu Resort Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya.

Adapun sejumlah ormas yang ikut dalam kegiatan tersebut adalah, Pemuda Pancasila, Kubu Raya, GMNI Kubu Raya, BEM STATKAN Kubu Raya, BEM UNU Kubu Raya, Senkom Kubu Raya dan BEM Muhammadiyah Kubu Raya.

Sebanyak 250 kotak yang berisikan makanan ringan dan 250 botol minuman paket berbuka puasa, dibagi-bagikan oleh Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat di dampingi Ketua Cabang Bhayangkari Kubu Raya. Ny. Dyana Arief Hidayat bersama organisasi masyarakat dan organisasi mahasiswa kepada masyarakat yang melintasi jalan tersebut.

BACA JUGA: Antisipasi Kenaikan Harga Sembako Selama Ramadhan, Polsek Sungai Raya Lakukan Pemantauan di Sejumlah Pasar Tradisional

Kapolres Kubu Raya, AKBP Arief Hidayat menyampaikan, bahwa, kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya bagi para pengendara yang sedang berpuasa melintasi Jalan Arteri Supadio menuju Jalan Ahmad Yani II Kota Pontianak dan dari Jalan Ahmad Yani II menuju Jalan Arteri Supadio menuju Kabupaten Kubu Raya.

  • Bagikan